Arti Dan Hukum Berhijab Dalam Alqur'an


Arti Busana Hijab - Seperti yang sudah kita ketahui,Hijab merupakan penghalang atau kerudung yang digunakan oleh wanita muslim Bisa disebut juga dengan Jilbab akan tetapi dalam keilmuan Islam, hijab lebih tepat merujuk kepada tatacara berpakaian yang pantas sesuai dengan tuntunan agama.

Perintah Berhijab sudah ada dalam Alqur'an

Di Dalam Al Qur'an surat Al-Ahzab :59 Allah Berfirman Hai Nabi, katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: "Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka". Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Di Dalam Al Qur'an surat  Al-Qur'an surat Al-Maidah ayat 5 baris terakhir Allah Berfirman “….. Barang siapa yang mengingkari hukum-hukum syariat Islam sesudah beriman, maka hapuslah pahala amalnya bahkan di akhirat dia termasuk orang-orang yang merugi”.

Banyak  Wanita akan menghadapi godaan besar sebelum memutuskan untuk  berhijab contohnya seperti godaan untuk membatalkan berhijab, terpengaruh oleh teman lain, Lebiih Suka memadukan tren baju dengan gaya hijab, atau yang lainnya.

Untuk memutuskan berhijab, di perlukan keinginan yang sangat kuat dan percaya diri adalah kunci utama. Dengan memiliki kunci utama tersebut, anda tidak akan mudah terpengaruh dengan godaan orang lain 

Dengan mengenakan hijab, kita dapat menutupi aurat, dan InsyaAllah akan terhindar dari perbuatan-perbuatan yang  jahat yang akan dilakukan oleh orang lain. Aamiin



 


0 Response to "Arti Dan Hukum Berhijab Dalam Alqur'an"

Post a Comment